Cara Import Kontak Dari Google Menggunakan HP Dan PC

Cara Import Kontak Dari Google

Tahukah kamu kalau cara import kontak dari Google bisa dilakukan dengan menggunakan akun Google di HP maupun PC untuk menyimpan dan mengelola kontak dengan lebih mudah.

Dalam artikel ini, ImajiBlog akan membahas cara import kontak dari Google dengan langkah-langkah yang jelas dan mudah diikuti.

Sebelum kita melangkah lebih jauh, mari kita pahami terlebih dahulu mengapa impor kontak dari Google bisa sangat berguna.

Dengan mengimpor kontak dari Google, kita bisa menyimpan semua informasi kontak, seperti nama, nomor telepon, alamat email, dan lain-lain, ke dalam satu tempat yang terpusat dan dapat diakses di berbagai perangkat.

Berikut adalah langkah-langkah untuk mengimport kontak dari Gmail ke Android menggunakan dua metode yang berbeda:

Cara Import Kontak Dari Google

Terdapat dua metode mudah dalam cara import kontak dari Google yang bisa kamu coba, berikut adalah langkah-langkahnya:

1. Sinkronisasi Kontak

Sinkronisasi kontak Google adalah proses yang memungkinkan kita untuk secara otomatis menggabungkan dan menyimpan kontak di berbagai perangkat dan platform yang terhubung dengan akun Google yang sama.

Dengan fitur ini, setiap perubahan atau penambahan kontak yang dilakukan pada satu perangkat akan secara otomatis diterapkan pada perangkat lain yang terhubung dengan akun tersebut.

  1. Buka menu Pengaturan di HP Android.
  2. Pilih opsi “Kata Sandi dan Akun”, lalu pilih opsi “Tambahkan Akun”.
  3. Pilih “Google” dan masukkan akun Gmail dengan menggunakan informasi login akun Google yang terdaftar.
  4. Setelah berhasil menambahkan akun, kembali ke menu “Kata Sandi dan Akun”.
  5. Klik akun Gmail yang telah terpasang. Kemudian ketuk “Sinkronisasi Akun” dan aktifkan tombol opsi “Kontak” yang berada di sampingnya.
  6. Ketuk ikon tiga titik di bagian atas dan pilih opsi “Sinkronkan Sekarang”.
  7. Tunggu hingga kontak selesai disinkronkan.
  8. Secara otomatis, kontak dari Gmail akan ditambahkan. Waktu yang dibutuhkan untuk memproses akan tergantung pada jumlah kontak yang ada.

2. Impor dan Ekspor dengan PC

Impor dan ekspor dengan menggunakan PC adalah proses untuk memindahkan data kontak, pesan, file, dan pengaturan lainnya yang terhubung dengan akun Google.

  1. Buka laman “contacts.google.com” pada browser PC dan masuk dengan akun Gmail yang kamu miliki.
  2. Klik tombol “Ekspor” di sidebar sebelah atas, kiri.
  3. Secara otomatis, semua kontak dari akun Gmail akan dipilih. Jika Anda hanya ingin memilih beberapa kontak, pilih kontak tersebut dan tekan tombol “Ekspor”.
  4. Setelah jendela baru terbuka, pilih Google CVS untuk mengimpor ke Android.
  5. Tekan tombol “Ekspor” lagi untuk mengunduh daftar kontak.
  6. Kirim berkas Google CVS yang telah diunduh melalui Gmail atau aplikasi pesan instan seperti WhatsApp, Telegram, Signal, dll.
  7. Pastikan kamu sudah menginstal aplikasi Google Kontak.
  8. Buka aplikasi tersebut, ketuk ikon gambar profil di bagian atas, dan pilih “Pengaturan aplikasi Kontak”.
  9. Ketuk “Impor” dan pilih opsi format .vcf dari jendela pop-up yang muncul.
  10. Pilih berkas yang telah diunduh dan secara otomatis kontak dari akun Google tersebut akan ditambahkan ke ponsel Android.

Kesimpulan

Dengan mengikuti kedua metode cara import kontak dari Google di atas, saya harap kamu bisa mengimport kontak dari Gmail ke handphone Android dengan mudah.

Jangan ragu untuk mencoba metode yang menurutmu paling sesuai dengan kebutuhan, apakah itu menggunakan Google Kontak langsung atau menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Semoga artikel ini bermanfaat dan membantu dalam mengimpor kontak dari Google. Sampai jumpa di artikel-artikel ImajiBlog lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top